Tips Luluhkan Hati Calon Ibu Mertua

Sebelum kamu menikahi pasanganmu, tentunya harus mengenal keluarga pasanganmu. Kata pepatah, menikahi seseorang berarti menikahi keluarga orang itu pula. Sebagai calon menantu yang baik, tidak ingin dipandang buruk oleh calon mertuamu bukan? Menjalin hubungan yang dekat dengan keluarga dan kerabat pasangan bisa memperkuat silaturahmi antar dua keluarga. Agar dapat mengambil hati calon mertua memerlukan strategi tertentu. Tips seperti yang telah dilansir dari bridestory.com, dapat kamu simak berikut ini:

  1. Sikap Sopan Santun dan Tata Krama

Budaya setiap orang boleh berbeda tapi menjaga sikap dan tingkah laku adalah suatu kerahusan. Penting di hadapan calon ibu mertua menjaga sopan santun dengan niat yang tulus. Sebisa mungkin jaga emosi dalam keadaan apapun saat menemui calon mertuamu ya. Jaga perkataan yang keluar dari mulut, jangan sampai berkata kasar dan kotor. Boleh sesekali memuji dan menyanjung calon ibu mertua, namun tetap wajar dan tulus dari hati.

  1. Bicarakan kebaikan anak calon mertua kamu

Jika kamu sudah mulai mengenal dekat calon ibu mertua, tetap harus menjaga topik pembicaraan. Berlaku juga saat membicarakan pasanganmu dan saudara-saudaranya, jangan membicarakan hal-hal buruk tentangnya. Ibu selalu melindungi atau memiliki sikap protektif terhadap anaknya. Maka, membicarakan hal-hal baik tentang anaknya akan membantumu mendapat nilai positif dari calon ibu mertua.

  1. Mengenal kepribadiannya lebih dalam

Kesan pertama saat bertemu calon ibu mertua pasti biasa jaga image. Namun, setelah lama mengenal pelru kamu coba mengetahui pribadi beliau lebih dalam lagi. Misalnya, makanan favorit, hobi, dan kebiasaan rutinitas beliau yang bisa mengakrabkan suasana saat kamu bercengkerama dengannya. Coba saja tanyakan hal-hal yang mungkin menarik perhatian sang calon mertua ya.

  1. Minta saran dan selalu tawarkan bantuan

Agar semakin hangat hubungan kamu dengan calon ibu mertua, basa-basi sedikit juga perlu. Tanyakan sesuatu dengan antusias dan mintalah saran dari beliau. Pendapat calon mertua yang kamu apresiasi akan memberi poin positif terhadapmu. Misalnya tanyakan tips pernikahan yang langgeng atau hal-hal yang membutuhkan nasihat dari orangtua. Selain itu, tawarkan bantuan sekalipun beliau tidak membutuhkannya. Ini akan membuat anda melibatkan diri dengan keluarga.

  1. Tunjukan sikap selalu menyukai calon ibu mertuamu

Mungkin sopan santun dan tatakrama sudah kamu jaga, tapi dengan menunjukkan rasa suka kepada calon mertua membuat kamu lebih disayangi. Bersikap ramah menghadapi orang yang lebih tua akan menunjukkan rasa hormatmu. Berusahalah tersenyum dan menyapanya. Karena di masa depan kamu akan selalu berhubungan dengan beliau. Sesekali tunjukan dengan memberikan atau membelikan sesuatu sebagai hadiah kecil untuk calon mertuamu.

Nah, itulah beberapa tips yang kamu lakukan untuk menjalin hubungan yang baik dengan calon ibu mertua. Semakin erat dan dekat dengan calon ibu mertua, semakin dipermudah pula jalan dan restu melangsungkan pernikahan. Sayangi calon ibu mertuamu seperti ibu kamu sendiri ya.